Cari Blog Ini

Kamis, 24 Januari 2013

Daily Report

Daily Report
Market Review 

Data Jerman Topang Pemulihan Euro.
 Euro beranjak lebih tinggi terhadap Dollar AS setelah data ekonomi Jerman menunjukkan bahwa kondisi terburuk dari krisis hutang zona Euro mungkin telah terlewati. Melemahnya kinerja Perancis nampaknya mampu diimbangi oleh Jerman, dimana sektor swasta berekspansi pada laju tercepat dalam setahun. Euro juga berpotensi menuai dukungan tambahan dari pengumuman jumlah pembayaran pinjaman yang akan dikembalikan bank-bank Eropa kepada European Central Bank pekan depan.

Sterling Cemaskan GDP Inggris.
Sterling anjlok ke level terendah dalam hampir 5-bulan versus Dollar AS menjelang rilis sebuah data, yang menurut para ekonom akan menunjukkan penyusutan GDP Inggris pada kuartal terakhir tahun lalu. GDP Inggris diperkirakan akan mengalami kontraksi 0,1% dari kuartal ke-3, ketika ekonomi berhasil tumbuh 0,9%. Cable juga terbebani oleh laporan Confederation of British Industry yang menunjukkan pertumbuhan penjualan ritel melambat pada bulan Januari.

Komentar Pemerintah Tumbangkan Yen.
Yen berbalik diperdagangkan melemah tajam di seluruh bursa menyusul komentar seorang pejabat pemerintahan yang dilontarkan pasca Jepang melaporkan rekor defisit perdagangan. Deputi Menteri Ekonomi Jepang, Yasutoshi Nishimura, mengatakan bahwa pelemahan Yen saat ini belum berlebihan. Pemerintah mungkin baru akan bertindak jika nilai tukar Dollar telah menyentuh kisaran ¥110-¥120, menurut Nishimura, karena hal tersebut dapat membebani importir dalam negeri.

Sektor Tenaga Kerja AS Sudah Membaik?.
Kendati adanya penurunan dramatis pada jumlah klaim pengangguran mingguan belakangan ini, masih banyak yang ragu pasar tenaga kerja membaik secara signifikan. Dep.Tenaga Kerja pada hari Kamis memberi kejutan dengan laporan jumlah klaim pengangguran mingguan turun sebanyak 5,000 menjadi 330,000, dibandingkan ekspektasi data penurunan menjadi 335,000 pekan lalu adalah kesalahan statistik. Data juga berada di bawah perkiraan sebanyak 360,000 dari tidak ada revisi untuk data sebelumnya.

Asia Menyambut Baik Kondisi Manufaktur Cina.
Bagusnya data manufaktur Cina berhasil menopang kinerja bursa saham Asia setelah Korea Utara mengancam akan menetapkan AS sebagai target uji coba senjata. Nikkei rally, ditopang oleh pelemahan yen. Kospi melemah setelah Korea Utara bersitegas melanjutkan uji coba peluncuran roket dan nuklir dengan target AS. Hang Seng kurangi pelemahan setelah data manufaktur Cina tegaskan berlanjutnya pertumbuhan ekonomi Cina.

http://www.blogger.com/blogger.g?blogID=3167374639546961705#editor/target=post;postID=7916984597522194796

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika anda ingin berinvestasi di monex, hubungi 0852 8286 1411